Kuliner

5 Kelebihan Minyak Zaitun untuk Masak, Sehat dan Lezat!

5 Kelebihan Minyak Zaitun untuk Masak, Sehat dan Lezat!
5 Kelebihan Minyak Zaitun untuk Masak, Sehat dan Lezat! (dok nestle indonesia)

SURABAYA, PustakaJC.co - Minyak zaitun bukan sekadar pelengkap masakan, tapi juga kunci kesehatan! Dikenal sebagai minyak sehat, minyak zaitun kaya akan nutrisi dan antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh, terutama bagi penderita kolesterol tinggi dan diabetes.

 

Tak hanya menambah cita rasa makanan, minyak alami ini juga berperan dalam menjaga kesehatan jantung, mengontrol kadar gula darah, hingga mengurangi risiko kanker. Lalu, apa saja manfaat lainnya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini!

 

Berikut beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari penggunaan minyak zaitun dalam masakan:

1. Menurunkan Risiko Penyakit Kardiovaskular
Minyak zaitun mengandung lemak sehat yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah. Selain itu, minyak ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan otak. Konsumsi minyak zaitun, terutama minyak zaitun ekstra murni, dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

 

2. Membantu Mencegah Diabetes
Minyak zaitun memiliki kandungan polifenol yang dapat membantu mengontrol kadar gula darah dan meningkatkan fungsi hormon insulin. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa konsumsi minyak zaitun dapat menurunkan risiko resistensi insulin dan diabetes tipe 2.

 

3. Mencegah Obesitas dan Mengontrol Berat Badan
Penggunaan minyak zaitun dalam masakan dapat membantu menjaga berat badan dan mencegah obesitas. Namun, manfaat ini akan lebih maksimal jika dikombinasikan dengan pola makan sehat dan olahraga teratur.

 

4. Meredakan Nyeri Akibat Radang Sendi
Minyak zaitun juga dapat membantu mengurangi peradangan pada sendi dan meredakan nyeri akibat arthritis. Hal ini berkat kandungan polifenolnya yang memiliki efek antiinflamasi.

 

5. Mengurangi Risiko Kanker
Antioksidan dalam minyak zaitun dapat melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, sehingga berpotensi mengurangi risiko kanker. Namun, manfaat ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan efektivitasnya.

 

Dengan berbagai manfaat yang dimilikinya, minyak zaitun menjadi pilihan yang baik untuk digunakan dalam memasak. Namun, penggunaannya tetap harus seimbang dan tidak berlebihan agar manfaatnya bisa dirasakan secara optimal.(nov)

Baca Juga : Rahasia Sehat di Balik Santan: Lezat, Bergizi, dan Bermanfaat!
Bagikan :