Selain itu, jamu beras kencur memiliki berbagai manfaat lain, di antaranya:
1. Meningkatkan Energi dan Mengatasi Kelelahan
Mengonsumsi jamu beras kencur secara rutin dapat membantu meningkatkan energi dan mengurangi rasa lelah, sehingga tubuh terasa lebih segar. Selain itu, kandungan antioksidan dalam kencur dapat menangkal dampak negatif radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh, sehingga turut memperkuat sistem kekebalan tubuh.
2. Meredakan Batuk dan Perut Kembung
Jamu beras kencur juga dikenal sebagai obat tradisional untuk meredakan batuk. Selain itu, jamu ini berkhasiat dalam mengatasi perut kembung dan gangguan pencernaan lainnya.
3. Mempercepat Penyembuhan Luka Pasca Persalinan
Manfaat lain dari jamu beras kencur adalah membantu mempercepat penyembuhan luka perineum akibat persalinan. Sebuah penelitian dari Universitas Gadjah Mada yang dipublikasikan dalam Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek (SNPBS) ke-IV menemukan bahwa kandungan senyawa fenolik dalam rimpang kencur memiliki sifat antioksidan yang mendukung proses penyembuhan luka.
Selain itu, kandungan polifenol dalam kencur dapat membantu memperbaiki sel yang rusak. Jika dikombinasikan dengan kunyit, jamu beras kencur dapat memberikan efek lebih optimal dalam mempercepat proses penyembuhan luka.