Cara Membuat:
1. Membuat Adonan Pempek:
- Campurkan ikan yang sudah dihaluskan dengan setengah bagian air.
- Tambahkan tepung terigu, aduk rata. Masukkan tepung tapioka dan sisa air, aduk kembali hingga tercampur rata.
- Tambahkan bumbu kaldu ayam, garam, dan bawang putih bubuk, lalu aduk hingga merata.
2. Membentuk Pempek Kapal Selam:
- Panaskan air hingga mendidih, lalu kecilkan api.
- Bagi adonan menjadi empat bagian dan bentuk bulatan. Balurkan dalam tepung tapioka agar lebih mudah dibentuk.
- Ambil satu bagian adonan, bentuk menyerupai mangkuk, lalu masukkan satu kuning telur ke dalamnya. Tutup perlahan dan rapatkan bagian tepinya hingga berbentuk seperti kapal selam.
- Masukkan pempek ke dalam air mendidih, masak hingga mengapung, lalu angkat dan tiriskan.
3. Menggoreng Pempek:
- Panaskan minyak dalam wajan, lalu goreng pempek hingga berwarna cokelat keemasan dan kulitnya terasa renyah. Angkat dan tiriskan.
4. Membuat Saus Cuko:
- Campurkan semua bahan cuko dalam panci, lalu masak hingga mendidih.
- Angkat dan saring sebelum disajikan.
5. Penyajian:
- Sajikan pempek dengan saus cuko, mi telur, dan potongan mentimun sebagai pelengkap.
Dengan resep ini, kamu bisa menikmati pempek kapal selam yang lezat dan gurih kapan saja di rumah. Selamat mencoba!(nov)