Kuliner

5 Manfaat Mengejutkan Ceker Ayam untuk Kesehatan Tubuh

5 Manfaat Mengejutkan Ceker Ayam untuk Kesehatan Tubuh
5 Manfaat Mengejutkan Ceker Ayam untuk Kesehatan Tubuh (dok detikhealth)

SURABAYA, PustakaJC.co - Beberapa orang mungkin kurang tertarik untuk mengonsumsi ceker ayam, tetapi ada pula yang sangat menyukainya karena rasanya yang gurih dan teksturnya yang kenyal. Selain menawarkan cita rasa yang lezat, ceker ayam ternyata juga memiliki berbagai manfaat kesehatan.

 

Hal ini diduga karena kandungan kolagen yang cukup tinggi dalam ceker ayam. Namun, benarkah demikian? Berikut ulasan yang dikutip dari Healthline.

 

Ceker ayam adalah bagian ayam yang sebagian besar terdiri dari jaringan ikat, kulit, tulang rawan, tendon, dan tulang. Bagian ini kaya akan mineral dan vitamin. Dalam 70 gram ceker ayam, setara dengan dua potong ceker, terkandung berbagai nutrisi sebagai berikut:

 

  • Kalori: 150
  • Protein: 14 gram
  • Lemak: 10 gram
  • Karbohidrat: 0,14 gram
  • Kalsium: 5% dari nilai harian (DV)
  • Fosfor: 5% dari DV
  • Vitamin A: 2% dari DV
  • Folat (vitamin B9): 15% dari DV

Baca Juga : 7 Makanan Tinggi Kalori yang Sehat dan Ampuh Menambah Berat Badan
Bagikan :