Kuliner

Racikan Teh Nanas yang Asem Segar

Racikan Teh Nanas yang Asem Segar
Dok dataimage

SURABAYA, PustakaJC.co - Salah satu buah tropis yang menyegarkan adalah nanas. Ternyata, nanas juga bisa dijadikan teh yang menyimpan beragam manfaat sehat bagi tubuh.

 

Nanas termasuk buah tropis yang populer di Indonesia. Buah berwarna kuning dengan rasa asam manis segar ini banyak mengandung vitamin C dan mangan, seperti dikutip dari WebMD.

 

Dilansir dari Eating Well, nanas tak hanya bisa dijadikan campuran minuman segar, tapi juga yang menyehatkan tubuh. Salah satunya dibuat menjadi teh.

 

Belakangan ini, teh nanas menjadi tren minuman sehat. Banyak yang menyebutkan kalau minuman ini dapat mendukung sistem kekebalan tubuh seseorang, juga meredakan segala jenis alergi.

 

Sesuai namanya, bahan yang digunakan adalah buah nanas. Bukan sekadar daging buahnya, melainkan juga kulitnya.

 

Buah nanas beserta kulitnya ini harus dimasak dengan air mendidih. Selain nanas, biasanya juga ditambahkan bahan lain, seperti kayu manis, kunyit, jahe, atau madu.

 

Kulit nanas diketahui mengandung enzim yang disebut bromelain. Enzim ini memberikan sebagian besar manfaat nutrisi dalam teh nanas.

 

Bromelain adalah jenis enzim yang disebut enzim proteolitik yang menurut penelitian dapat menawarkan manfaat seperti membantu mengurangi peradangan dalam tubuh. Karena sifat anti-inflamasi (peradangan), bromelain mungkin dapat membantu meredakan gejala peradangan yang mengganggu seperti masalah pencernaan dan sistem kekebalan yang melemah.

 

Teh nanas juga disebut dapat mengobati alergi, apakah benar? Teh nanas dianggap dapat meredakan alergi karena adanya bromelain di kulit nanas.

 

Namun lebih jelasnya, teh nanas yang mengandung bromelain ini hanya bermanfaat untuk mengurangi gejala. Sampai saat ini tak ada bukti kuat yang menunjukkan bahwa teh nanas dapat mengobati atau mencegah alergi. (int)

Baca Juga : Serupa Namun Berbeda, Inilah Perbedaan Kembang Kol dan Brokoli
Bagikan :