Kuliner

Diet Pisang, Efektif Turunkan BB

Diet Pisang, Efektif Turunkan BB
Dok halodok

 

"Pisang adalah sumber yang bagus untuk berbagai nutrisi penting seperti serat, potasium, vitamin B6, vitamin C, magnesium, dan mangan," kata Chelsea Tersavich, asisten dokter yang merupakan ahli nutrisi melalui PA Foundation.

 

"Serat juga membuat kita kenyang sepanjang hari, yang menyebabkan penurunan jumlah total kalori yang kita konsumsi bagi kebanyakan orang," jelas Chelsea.

 

Faktanya, mengonsumsi serat tinggi yang terdapat pada pisang dapat mengurangi risiko kenaikan berat badan hingga 30 persen. Jadi, memang terbukti kalau pisang aman dan baik dikonsumsi untuk diet.

 

Secara keseluruhan, disarankan agar orang mengonsumsi dua jenis buah atau lebih setiap hari sebagai bagian dari diet sehat. Pisang tentu saja merupakan pilihan yang baik untuk salah satu buah tersebut. Kamu bisa mengonsumsinya minimal satu buah pisang setiap hari agar dapat merasakan manfaatnya.

Baca Juga : Hati-Hati! Makan Nastar Berlebihan Bisa Bikin Berat Badan Naik
Bagikan :