Kuliner

Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan

Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan
Dok tokped

 

Kekurangan vitamin A yang parah dapat menyebabkan jenis kebutaan khusus yang dikenal sebagai xerophthalmia.

 

Mengonsumsi makanan yang kaya beta karoten, seperti ubi jalar jingga, dapat membantu mencegah xerophthalmia.

 

Xerophthalmia adalah penyakit yang menyebabkan mata kering akibat kekurangan vitamin A.

 

Ubi jalar ungu juga berpotensi memiliki manfaat yang sama untuk menjaga penglihatan Anda.

 

Studi pada tabung reaksi menemukan bahwa antosianin dalam ubi jalar juga dapat melindungi sel mata dari kerusakan.

 

4. Meningkatkan fungsi otak

Mengutip Healthline, mengkonsumsi ubi jalar ungu dapat meningkatkan fungsi otak.

 

Satu penelitian pada hewan menemukan bahwa antosianin dalam ubi jalar ungu dapat membantu melindungi otak dengan mengurangi peradangan dan mencegah kerusakan akibat radikal bebas.

 

Studi lain menemukan bahwa ekstrak ubi jalar yang kaya antosianin dapat mengurangi penanda peradangan dan meningkatkan memori kerja spasial pada tikus. Ini kemungkinan karena sifat antioksidannya.

 

Namun, belum ada penelitian yang dilakukan untuk menguji efek tersebut pada manusia.

Baca Juga : Bisa Tingkatkan IQ, Buah Ini Baik Untuk Anak
Bagikan :