Kuliner

Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan

Manfaat Ubi Jalar untuk Kesehatan
Dok tokped

SURABAYA, PustakaJC.co - Ubi jalar yang diolah sederhana, direbus, dikukus, atau dipanggang, mungkin akrab sebagai camilan kakek-nenek kita.

 

Namun, tahukan Anda nilai gizi dan manfaat tanaman palawija ini untuk kesehatan tubuh kita?

 

Ubi jalar memiliki beragam nutrisi. Mengutip Healthline, dalam 200 gram ubi jalar yang dipanggang beserta kulitnya mengandung nutrisi sebagai berikut:

 

Kalori 180

Karbohidrat: 41 gram

Protein: 4 gram

Lemak: 0,3 gram

Serat: 6,6 gram

Vitamin A: 213 persen dari angka kecukupan gizi (AKG)

Vitamin C: 44 persen dari AKG

Mangan: 43 persen dari AKG

Tembaga: 36 persen dari AKG

Asam pantotenat: 35 persen dari AKG

Vitamin B6: 34 persen dari AKG

Kalium: 20 persen dari AKG

Niacin: 19 persen dari AKG

Ubi jalar juga kaya antioksidan, terutama varietas berwarna jingga dan ungu.

Baca Juga : Efek Minum Teh Setelah Konsumsi Obat
Bagikan :