Kuliner

Hidung Beringus Saat Makan Makanan Super Pedas, Ini Alasannya!

Hidung Beringus Saat Makan Makanan Super Pedas, Ini Alasannya!
Dok th

SURABAYA, PustakaJC.co - Pernahkah Anda makan semangkuk makanan panas dan pedas lalu tiba-tiba ingus dari hidung meluncur dengan deras?

 

 

Ingus tersebut mengalir tiba-tiba, padahal Anda tidak sedang flu. Terkadang ini menjadi alasan Anda enggan mengonsumsi makanan pedas walau terasa sangat menggoda.

 

Apa sebenarnya yang membuat hidung beringus tiba-tiba setelah makan makanan pedas?

 

Rasa pedas yang ada di sambal berasal dari capsaicin yang ada di cabai. Dilansir dari Live Science, capsaicin bisa menyebabkan sensasi terbakar saat bersentuhan dengan jaringan tubuh.

 

Bukan cuma menimbulkan sensasi terbakar, capsaicin juga bisa mengiritasi selaput lendir, yakni lapisan yang melindungi paru-paru dari agen infeksi seperti jamur, bakteri dan virus.

 

Selaput lendir di hidung ini menghasilkan lendir hidung yang juga dikenal sebagai ingus. Lendir ini bisa menjebak alergen, debu di udara, dan hal-hal lain yang tidak diinginkan. Semakin teriritasi selaput hidung, semakin banyak lendir yang bisa dihasilkan sebagai pertahanan.

 

Meski tampak menjijikkan dan mengganggu, faktanya keluar ingus saat makan makanan pedas bisa membawa hal baik untuk tubuh. Misalnya, Anda bisa memanfaatkan makanan pedas saat terserang flu agar produksi lendir di hidung semakin banyak hingga hidung tidak lagi tersumbat.

 

Lagi pula, dilansir dari The Health Board, ada saatnya tubuh perlu mengeluarkan lendir yang cukup banyak. Capsaicin bisa membantu pembuluh darah dan arteri untuk membuka dan mulai mengeluarkan unsur-unsur di tubuh yang dapat menyebabkan penyumbatan.

 

Fase pembersihan alami ini membantu menjaga tubuh dalam kondisi yang lebih baik. Makanan pedas adalah cara alami yang memungkinkan tubuh melakukan perawatan, memastikan lebih sedikit masalah kesehatan dan mempercepat pemulihan.

 

Hal lain yang harus diketahui adalah konsumsi makanan pedas tidak membuat hidung selalu mengeluarkan ingus. Ada saatnya Anda sama sekali tak beringus walaupun makanan di meja terasa benar-benar pedas. Saat ini terjadi, itu artinya tubuh memang dalam kondisi tidak terlalu membutuhkan pengeluaran lendir yang banyak.

 

Ingatlah, saat mengonsumsi makanan pedas Anda mungkin mengalami pilek tiba-tiba, tapi banyak juga yang melaporkan hal ini dapat ,membuat Anda bernapas lebih jernih dan mengurangi rasa sesak di kepala. Manfaat kesehatannya memang lebih banyak daripada rasa tidak nyaman karena ingus yang keluar tiba-tiba. (int)

Baca Juga : Hati-Hati! 6 Makanan Ini Sebaiknya Tidak Dipanaskan Ulang Saat Sahur
Bagikan :