Kuliner

Gemblong, Jajanan Pasar dari Beras Ketan Berlumuran Gula

Gemblong, Jajanan Pasar dari Beras Ketan Berlumuran Gula
dok kuliner

 

Meski nama gemblong cukup umum, di beberapa daerah ada juga sebutan berbeda. Di Jawa Timur, penganan ini dikenal dengan nama getas. Namun, getas biasa dibuat dari ketan putih atau hitam, kemudian lapisan gulanya menggunakan gula pasir saja sehingga berwarna putih, tidak seperti gemblong yang pada umumnya berwarna kecokelatan.

 

Kemudian ada gemblong santan. Camilan ini sudah mulai langka karena sulit penjualnya pun sulit ditemukan. Dari penampilannya, gemblong santan memang jauh berbeda. Penganan ini tidak digoreng sehingga bentuknya seperti uli yang dipotong-potong kemudian untuk menyantapnya disiram dengan kuah santan dan saus gula aren.

Baca Juga : Asal-Usul Nachos dan Resep Sederhana Membuatnya
Bagikan :