Komunitas

Buka Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah 2024, Begini Kata Plh Gubernur Jatim

Buka Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah 2024, Begini Kata Plh Gubernur Jatim
Plh Gubernur Jawa Timur Bobby Soemiarsono membuka festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah 2024 di Alun-Alun Ngawi pada Sabtu, (3/8).

SURABAYA, PustakaJC.co -  Plh Gubernur Jawa Timur Bobby Soemiarsono membuka festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah 2024 di Alun-Alun Ngawi pada Sabtu, (3/8).

 

Pembukaan festival Dewi Cemara dan pekan kebudayaan daerah ditandai dengan pemukulan alat musik rontek khas Ngawi oleh Plh. Gubernur Bobby Soemiarsono didampingi Bupati Ngawi Ony Anwar dan Ka. Disbudpar Prov. Jatim Evy Afianasari.

 

Bobby mengatakan, Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan dDaerah Jatim tahun 2024 hadir sebagai perwujudan nawa Bhakti ke-9, yakni Jatim harmoni.

 

Melalui pengembangan dan pembinaan desa wisata, kata Bobby, destinasi wisata baru semakin berkembang sehingga meningkatkan pengetahuan masyarakat melalui kesenian dan budaya. Melalui Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah ini diharapkan dapat menumbuhkan perekonomian desa.

 

"Dengan demikian, penguatan pariwisata dan kebudayaan di Jatim dapat terwujud sekaligus menjadi ikhtiar kita bersama mendukung usaha ekonomi pedesaan melalui peningkatan BUM Desa. Semoga program ini terus berlanjut dan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat desa," jelasnya.

Baca Juga : Pemprov Jatim Salurkan BLT DBHCHT pada 393 Buruh Pabrik Rokok Bojonegoro
Bagikan :