Komunitas

Pj Sekdaprov Jatim Apresiasi Peran Pilar Sosial Jatim dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Pj Sekdaprov Jatim Apresiasi Peran Pilar Sosial Jatim dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Bobby Soemiarsono menghadiri gelaran sinergitas pilar sosial Jatim tahun 2024 di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jatim, Kamis (4/4).

 

SURABAYA, PustakaJC.co - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Bobby Soemiarsono menghadiri gelaran sinergitas pilar sosial Jatim tahun 2024 di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jatim, Kamis (4/4).

 

Pada kesempatan tersebut, Bobby didampingi Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa memberikan tali asih kepada TKSK sebesar Rp 1,5 juta per triwulan dan Tagana sebesar Rp 750 ribu per triwulan.

 

Selain itu juga diberikan bantuan operasional Koordinator Kabupaten (Korkab) Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) Plus sebesar Rp 1,5 juta per triwulan dan bantuan operasional Pendamping PKH Plus sebesar Rp 900 ribu per triwulan.

 

Dalam sambutannya, Bobby menyampaikan apresiasinya terhadap Pilar-Pilar Sosial berperan strategis dalam mendukung kebijakan pemerintah. Khususnya berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Jawa Timur.

Baca Juga : PPN 12%, Solusi Ekonomi atau Tantangan Baru?
Bagikan :