Komunitas

Jokowi Resmikan Pasar Induk Among Tani Batu

Jokowi Resmikan Pasar Induk Among Tani Batu
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mendampingi Presiden RI Joko Widodo meresmikan Pasar Induk Among Tani di Kota Batu, Kamis (14/11).

"Dengan diresmikannya Pasar Induk Among Tani Batu ini oleh Pak Presiden Joko Widodo, kami yakin ekonomi Kota Batu akan semakin terungkit. Karena geliat dan perputaran ekonomi akan meningkat lewat adanya Pasar Induk yang sangat nyaman, fasilitasnya lengkap dan juga ramah lingkungan," tegas Gubernur Khofifah. 

 

Tidak hanya itu, Gubernur Khofifah juga menjelaskan bahwa pasar ini telah dibangun dengan konsep green building yang ramah lingkungan. Selain itu desain pasar ini juga memberikan ruang yang luas untuk pembeli dan penjual untuk berinteraksi.

 

"Desain pasar ini memungkinkan penjual dan pembeli berinteraksi dengan aman dan nyaman, banyak CCTV di pasar ini," tegasnya.

 

Saat peresmian pasar, Gubernur Khofifah bersama dengan Presiden Jokowi juga sempat berkeliling menengok operasional pasar. Gubernur Khofifah bahkan mengapresiasi khusus higienitas pasar basah di sana.

 

"Saya apresiasi di sektor daging dan ayam,  selama ini kebanyakan kurang friendly  dan kurang higienisnya, tapi di sini sanitasi dan sirkulasi udaranya cukup, sehingga kami yakin bahwa pembelinya juga pasti sangat nyaman ketika berbelanja," kata Gubernur Khofifah. 

Baca Juga : Pemprov Jatim Ajak Seniman Promosikan Budaya Peradaban Mojopahit Ke Mancanegara
Bagikan :