Komunitas

Emil Harap Gas Expo 2022 Jadi Pengungkit Pertumbuhan Ekonomi Jawa Timur

Emil Harap Gas Expo 2022 Jadi Pengungkit Pertumbuhan Ekonomi Jawa Timur
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menghadiri penutupan Gas Expo 2022 yang digelar di Grand Ballroom Hotel The Westin Surabaya pada Selasa (30/8) sore.

SURABAYA, PustakaJC.co  - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menghadiri penutupan Gas Expo 2022 yang digelar di Grand Ballroom Hotel The Westin Surabaya pada Selasa (30/8) sore.

 

Pada acara yang menjadi ajang pertemuan dari Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) tersebut, Wagub Emil menaruh harapan besar pelaksanaannya berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur.

 

Bukan tanpa alasan, sektor energi disebut Emil Dardak, sapaan lekat Wagub Jatim, sebagai kunci akan kestabilan perekonomian di Jawa Timur.

 

Wagub Emil menuturkan kestabilan energi menjadi syarat utama dalam peningkatan nilai investasi, utamanya di Jawa Timur yang 26,5% ekonominya ditopang oleh sektor investasi.

Baca Juga : Lebaran Selalu Hadir Dengan Caranya, Ini Moment Unik Perayaannya
Bagikan :