Komunitas

Khofifah Ajak IWAPI Percepat Transformasi Digital

Khofifah Ajak IWAPI Percepat Transformasi Digital
Gubernur Khofifah saat menutup Rakerda DPD IWAPI Jawa Timur pada Selasa (23/8) di Warung Apung Rahmawati, Gresik.

"Partnership adalah sebuah kebutuhan, sinergi dan kolaborasi adalah sebuah keniscayaan. Jangan pernah berpikir kita sukses sendiri, sinergitas internal dan eksternal hari ini sudah dibangun dengan baik. Jaringan IWAPI ini luar biasa. Apalagi jaringan IWAPI antar provinsi," ungkapnya.

 

Selain itu, Khofifah juga berharap agar IWAPI Jatim dapat menjadi penggiring UMKM agar turut aktif di format penjualan daring. Ini agar produk-produk  UMKM Jawa Timur dapat menjangkau pasar lebih luas dan mengikuti perkembangan digitalisasi.

 

Dalam penutupan Rakerda I ini, Khofifah turut menyerahkan gerobak kopi Kedai IWAPI Produktif (KIP) kepada pengemudi ojol yang menjadi binaan IWAPI Jatim. Sebelumnya, Khofifah juga menandatangani sertifikat Kedai IWAPI Produktif.

Baca Juga : Regulasi Tepat, Indonesia Berpeluang Menjadi Bagian Ekosistem AI Global
Bagikan :