Beruntung, dari tahun ke tahun sejumlah perusahaan operator di tanah air umumnya memang telah mengantisipasi berbagai kondisi yang ada, termasuk untuk menyambut momen Ramadan di tahun 2022 ini, salah satunya Smartfren.
Sebagai perusahaan operator seluler di tanah air, Smartfren jadi salah satu pihak yang membuktikan jika dari tahun ke tahun selalu ada fenomena lonjakan traffic yang terjadi pada momen Ramadan, terutama saat hari raya Idulfitri.
Seperti kejadian di tahun 2021 kemarin misalnya, Smartfren diketahui mencatatkan peningkatan traffic data pada kedua momen baik Ramadan dan Idulfitri secara year on year (YoY) mencapai 36 persen. Di mana wilayah yang memberikan kontribusi terbesar dalam peningkatan akses layanan data adalah Jabodetabek dan Jawa Tengah.
Sementara itu jika melihat berdasarkan cakupan nasional, lonjakan traffic yang terjadi berada di kisaran 14 persen jika dibandingkan dengan situasi pada hari-hari biasa.