Wisata

Wisata Edukasi Museum Kampus Perguruan Tinggi di Yogyakarta

Wisata Edukasi Museum Kampus Perguruan Tinggi di Yogyakarta
Museum Kampus Perguruan Tinggi di Yogyakarta (dok dinas kebudayaan jogja)

 

Museum UGM

Universitas Gadjah Mada (UGM) salah satu kampus tua di Indonesia. Perjalanannya yang panjang, dari masa awal lahir hingga hari ini terangkum dalam Museum UGM. Lokasinya di dalam kampus, tidak jauh dari Grha Sabha Pramana.

 

Pendirian Museum UGM menjadi wadah masyarakat, termasuk mahasiswa-mahasiswi untuk lebih mengenal berdirinya kampus ini. Koleksi museum terbagi dalam beberapa fase, yaitu Di Tengah Perjuangan (1946-1949), Meletakkan Dasar Pendidikan (1949-1960), Membangun Peradaban Bangsa (1961-1982), Menjadi Universitas Dunia (1982-2002), Menjunjung Martabat Bangsa (2002-2017), dan Hidup Di Bulaksumur.

 

Barang koleksi misalnya seperti manuskrip kuno, di antaranya kertas berisi Himne UGM. Terdapat juga koleksi terkini seperti inovasi mobil formula, roket, hingga tungku hemat energi. Di Museum UGM juga tersedia karya para alumni, termasuk buku.

 

Museum UGM berada di Kampus Universitas Gadjah Mada, Blk. D, Jl. Sagan 6 & D-7, Sagan, Caturtunggal, Depok, Sleman. Dari pusat Kota Jogja menuju tempat ini sekitar 2,7 kilometer atau 7 menit berkendara dengan mobil. Museum UGM buka dari Senin hingga Jumat, dari pukul 09.00 sampai 15.00 WIB.

Baca Juga : Wisata Edukasi Museum Kampus Perguruan Tinggi di Yogyakarta
Bagikan :