Lebih lanjut, dijelaskan oleh Maya bahwa Stasiun Tugu akan menjadi ruang publik bagi masyarakat dan menjadi kebanggaan masyarakat kota Yogyakarta.
"Stasiun Tugu akan menjadi urban space dimana wisatawan yang datang bisa mengenal history yang kental akan budaya Kota Yogyakarta saat itu," tambahnya.
InJourney berkolaborasi dengan PT Kereta Api Indonesia, PT Pembangunan Perumahan, PT Angkasa Pura I, dan PT Sarinah dalam revitalisasi yang akan dilakukan dalam beberapa tahap di area Selatan, Timur dan peron.
"Dengan kolaborasi ini harapannya kita dapat mengintegrasikan semua atraksi di kawasan Joglosemar. Kita akan mengembangkan konektivitas, mulai dari airport, kemudian kereta api menuju Stasiun Tugu, dan di Stasiun Tugu itu sendiri," pungkas Maya. (int)