Wisata

Sekdaprov Jatim Buka Ekspedisi Jalur Kuno Penanggungan

Sekdaprov Jatim Buka Ekspedisi Jalur Kuno Penanggungan
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono membuka secara langsung Festival Penanggungan Tahun 2022 "Pawitra Pradasinapatha", Ekspedisi Jalur Kuno di Ubaya Training Center (UTC), Desa Tamiajeng, Kec. Trawas, Kab. Mojokerto, Sabtu (13/8).

"Kalau mengenal Trawas sudah biasa. Tapi Penanggungan ini bikin penasaran. Ini tempat wisata dengan sebuah cagar budaya yang di dalamnya ada cerita tapi belum diungkap. Ini yang menjadi daya tarik," ungkapnya.

 

"Kalau bukan kita yang mengungkapkan dan mengemas ini sebagai budaya yang menarik, siapa lagi? Siapa yang bisa melestarikan kalau bukan kita? Maka saya harap kita bisa menggali nilai luhur yang bermanfaat untuk kita dan cucu-cucu kita nanti," lanjutnya.

 

Lebih jauh, mantan Staf Ahli Kementerian Sosial RI itu menjelaskan bahwa apa yang ada di Gunung Penanggungan dapat menjadi sumber perekonomian baru bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga : Kampung Seni Borobudur Akan Diresmikan Jokowi, Ini Fasilitas Unggulannya
Bagikan :