Tokoh

Usai Langkah Timnas Indonesia Terhenti di Semifinal AFF 2022

Sepak Bola Indonesia Membutuhkan Perbaikan Menyeluruh

Sepak Bola Indonesia Membutuhkan Perbaikan Menyeluruh
Gino Vanollie, Pemerhati Sepak Bola

Terbukti, dengan segala hiruk pikuk, kegaduhan, dan kerusuhan yang terjadi, ranking kompetisi kita berada di urutan antah berantah di level Asia. Ranking kompetisi  berbanding lurus dengan prestasi klub klub kita di kompetisi antar klub Asia. Klub terbaik Liga I kita, nyatanya sangat sulit bersaing dengan klub negara lain, jangankan dengan klub asal Jepang, Korsel, Arab Saudi, Iran, Uzbekistan dll, dengan klub asal Malaysia, Singapura, Myanmar dan Kamboja aja sudah tertinggal. 

 

Liga I terlihat ramai, heboh, dengan jumlah suporter dan penonton yang besar, sponsor bertaburan, tapi kropos, tak berkualitas, beda tipis dengan  kompetisi Tarkam.

 

Di Level Asia, kompetisi klub teratas kita (Kompetisi Liga I) tahun 2022, berada di ranking 27, Malaysia 10, Thailand 11, dan Vietnam urutan 12. Kita berada di urutan enam tingkat Asia Tenggara, di bawah Malaysia, Thailand, Vietnam, Singapura dan Pilipina, hanya sedikit lebih baik dari Brunei Darusalam, Laos dan Timur Leste.

 

Janganlah dibandingkan dengan negara Arab Saudi, Jepang, Korsel, Uzbekistan, Iran, Qatar, dan juga UEA sebagai negara negara elit sepakbola Asia, kita seolah berada di posisi antah berantah. Itulah kondisi sepakbola kita hari ini. Tragis dan miris, tapi itulah faktanya.

Baca Juga : Perpisahan yang Mengubah Segalanya, Ziarah makam Rosulullah, dan Perjuangan NU
Bagikan :