Tokoh

Lutfian

Anak TKI yang Berhasil Lolos LPDP di 4 Universitas Top Dunia

Anak TKI yang Berhasil Lolos LPDP di 4 Universitas Top Dunia
Dok dtjatim

 

Dia juga mengatakan bercita-cita menjadi Dosen Keperawatan yang berfokus di bidang Keperawatan Keluarga dan Komunitas.

 

"Saya ingin menciptakan multi-center Riset yang berfokus pada penanganan Tuberkulosis melalui pendekatan komunitas dan keluarga," ungkapnya.

 

"Besar harapan saya untuk segera menyelesaikan studi di luar negeri dan kembali ke Indonesia untuk menjadi dosen dan berpenghasilan sendiri untuk menunjang kebutuhan keluarga," tambah Fian.

 

Ia berharap, apa yang dilakukannya juga bisa memotivasi teman-teman khususnya mahasiswa keperawatan agar terus berjuang dan mengeksplorasi diri untuk melanjutkan studi yang lebih tinggi.

 

Tujuannya tentu untuk meningkatkan kualitas pelayanan asuhan keperawatan di masyarakat dan menjunjung citra perawat agar bersinar dan bercahaya.

 

"Saya selalu yakin, jika Allah sudah menempatkan suatu impian dalam hati saya maka niscaya Allah itu percaya bahwa saya bisa meraih mimpi tersebut. Saya mengajak teman teman sekalian untuk terus menggali potensi diri untuk mengikuti lomba, organisasi dan berkiprah di masyarakat agar menjadi seorang perawat yang terus berinovasi demi kesejahteraan klien" pesan lulusan S1 Unej tahun 2022 tersebut.

Baca Juga : Membangun Kembali Puing-Puing Pesantren
Bagikan :