Setahun berselang, perkumpulan sepakbola itu berganti nama menjadi Voetbalbond Indonesische Jacatra (VIJ), kelak jadi Persija Jakarta. Dan nama stadion sepakbola ini berubah nama menjadi Stadion VIJ.
“Jadi perkumpulan sepakbola pertama yang pakai kata Indonesia ya cuma di Jakarta dan itu karena pengaruh Mohammad Husni Thamrin,” jelas Rizal
Thamrin sangat memperhatikan perkembangan sepakbola di Batavia, mulai dari pendirian VBB hingga VIJ. Rizal menduga Thamrin memiliki peran menjembatani semangat Kongres Pemuda Oktober 1928 dengan pendirian VBB November 1928.
Bob Hering dalam Mohammad Hoesni Thamrin: Tokoh Betawi-Nasionalis Revolusioner Kemerdekaan menyebut Thamrin kerap mendorong pembentukan kesatuan sinkretis yang padu demi menghapus diskriminasi.