Pendidikan & Sastra

Kepala SMA Mazra’atul Ulum Paciran Tanggapi Rencana Penjurusan Kembali di SMA

Kepala SMA Mazra’atul Ulum Paciran Tanggapi Rencana Penjurusan Kembali di SMA
Kepala SMA Mazra’atul Ulum Paciran Tanggapi Rencana Penjurusan Kembali di SMA (dok WhatsApp)

 

Dewi juga menyampaikan pandangannya mengenai relevansi sistem penjurusan dalam memfasilitasi minat dan bakat siswa. Ia menilai bahwa Kurikulum Merdeka dengan sistem mata pelajaran pilihan sebenarnya sudah cukup ideal.

 

“Model mapel pilihan dalam Kurikulum Merdeka sudah bagus dalam mengakomodasi bakat dan minat siswa. Zaman sekarang harusnya lebih fleksibel, tidak dibatasi pengkotak-kotakan yang kaku,” tegas Kepala Sekolah itu.

 

Sebagai penutup, Dewi menyoroti pentingnya peran guru dalam membangun kepercayaan diri siswa, apapun jurusannya.

 

“Tidak ada kasta dalam jurusan. Semua jurusan dan mata pelajaran yang diminati siswa sama nilainya. Itu yang harus disosialisasikan, agar siswa tidak merasa lebih unggul atau minder hanya karena berasal dari jurusan tertentu,” pungkasnya. (nov)

Baca Juga : Danpuspenerbal Terima Kunjungan Kepala BPK Perwakilan Jawa Timur
Bagikan :