3. Ilmu Astronomi
Di Indonesia, jurusan ini tersedia di Institut Teknologi Bandung (ITB). Mahasiswa astronomi akan mempelajari tata surya, fisika bintang, hingga galaksi dan kosmologi. Lulusan astronomi berpeluang bekerja di observatorium seperti Bosscha di Lembang, lembaga penelitian, atau bahkan badan antariksa internasional.
4. Teknik Sipil
Jurusan ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang pembangunan gedung, jalan, jembatan, dan infrastruktur lainnya. Selain itu, mahasiswa juga akan belajar tentang bahan bangunan, dampak lingkungan, dan keselamatan kerja. Lulusan teknik sipil bisa bekerja sebagai kontraktor, konsultan konstruksi, atau manajer proyek.
5. Biologi
Bagi yang kurang suka matematika atau hitung-hitungan, biologi bisa menjadi pilihan karena lebih banyak berfokus pada hafalan. Jurusan ini mempelajari makhluk hidup secara mendalam, mulai dari hewan, tumbuhan, hingga mikroorganisme. Peluang kariernya cukup luas, seperti peneliti laboratorium, analis, field researcher, hingga ahli zoologi.
Itulah lima pilihan jurusan untuk anak IPA yang bisa disesuaikan dengan minat dan bakatmu. Jangan ragu untuk memilih yang paling sesuai agar perjalanan kuliahmu lebih menyenangkan dan tidak menyesal di kemudian hari! (nov)