"Baik pengurus mulai dari ranting, cabang, hingga pusat semuanya adalah keluarga besar Gerakan Pramuka Jawa Timur. Kami tentu berharap gerakan ini dapat makin masif. Perlu kita ingat bersama bahwa Kwarda Jatim selalu menjadi barometer Gerakan Pramuka Nasional, selalu memiliki inovasi, dan terdepan dalam pengabdian masyarakat," ujarnya.
"Teruslah peduli pada semua dan jaga persatuan kesatuan, kebersamaan, dan marwah Gerakan Pramuka Jawa Timur," tutupnya sekaligus membuka Rakerda pagi itu.
Arum Sabil selaku Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jatim memaparkan bahwa dalam Rakerda ini akan dilaksanakan beberapa agenda pokok, yaitu pelaporan Program Kerja Kwarda Jatim periode 2023, sosialisasi Proker tahun 2024, serta membahas lebih lanjut rancangan Proker 2025 dengan mengusung tema Pramuka produktif digital dan berketahanan pangan.
"Selama 4 tahun ini Kwarda Jatim selalu bergandengan tangan dengan berbagai kwarcab di seluruh daerah di Jatim dalam menggerakkan dan menjalankan kegiatan-Pramuka produktif dan kegiatan sosial kemanusiaan. Di Rakerda ini akan kami bahas program kerja lebih lanjut dalam tiga agenda utama," tandasnya. (pstk01)