Parlemen

Prabowo Blak-blakan Soal Revisi UU TNI, Komunikasi Pemerintah, dan Rapor Enam Bulan Kepemimpinan

Prabowo Blak-blakan Soal Revisi UU TNI, Komunikasi Pemerintah, dan Rapor Enam Bulan Kepemimpinan
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto. (dok antaranews.com)

JAKARTA, PustakaJC.co - Presiden Prabowo Subianto membuka ruang diskusi dengan tujuh jurnalis senior di kediamannya di Hambalang, Bogor. Dalam pertemuan tertutup tersebut, Prabowo menjawab sejumlah isu krusial secara langsung mulai dari demonstrasi, revisi Undang-Undang TNI, hingga evaluasi terhadap kinerja pemerintahannya selama hampir enam bulan terakhir.

 

Diskusi berlangsung di tengah meningkatnya dinamika politik nasional, termasuk kritik terhadap komunikasi publik pemerintah dan penolakan sebagian masyarakat terhadap percepatan perubahan kebijakan strategis. Dilansir dari detik.com Selasa, (8/4/2025).

 

Prabowo merespons meningkatnya unjuk rasa dalam beberapa waktu terakhir dengan menyebut demonstrasi sebagai hak warga negara yang dijamin konstitusi. Namun, ia menegaskan pentingnya menjaga ketertiban serta menghindari tindakan yang melanggar hukum.

 

“Masalah demo adalah hal biasa. Dalam negara sebesar kita, demonstrasi dijamin UUD. Tapi kalau ada yang melanggar atau bersifat abusif, ya kita harus proses secara hukum,” ujarnya.

Baca Juga : Presiden Prabowo Dorong Penghapusan Kuota Impor Komoditas Strategis
Bagikan :