Parlemen

Usai Ikuti Retreat Khofifah Janji Implementasikan Sinergi Nawa Bhakti dan Asta Cita

Usai Ikuti Retreat Khofifah Janji Implementasikan  Sinergi Nawa Bhakti dan  Asta Cita
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak hari usai mengikuti seluruh rangkaian agenda Retreat Kepala Daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jumat (28/2).

Di sisi lain, Gubernur Khofifah memaknai Retreat Kepala Daerah kali ini sebagai forum silaturahim yang tidak mudah dan tidak murah. Pasalnya melibatkan banyak sekali kepala daerah yang tentunya berkaitan dengan penyesuaian waktu dan agenda masing-masing kepala daerah.

 

"Saya pun sudah harus kejar-kejaran bagaimana kita melakukan _reshcedule_ dengan DPRD Provinsi Jawa Timur yang tadinya kita akan menyampaikan visi misi tanggal 3 tapi karena sertijab di kabupaten kota itu maksimal 14 hari kerja setelah dilantik," ujarnya.

 

Pada kesempatan ini, Gubernur Khofifah juga berpesan kepada seluruh stakeholder dan masyarakat Jawa Timur untuk terus menjaga kondusivitas. Sehingga stabilitas yang ada di Jawa Timur pun terus terjaga.

 

"Ayo kita bangun guyub rukun semuanya," pesannya.

 

Memasuki Bulan Ramadhan 1446 Hijriyah, Ia secara khusus berpesan agar masyarakat tidak melakukan pembelian berlebih dan para pedagang tidak melakukan penimbunan. Tujuannya agar stabilisasi harga bisa dijaga dan dilakukan bersama-sama.

Baca Juga : Kemenkeu Sebut Realisasi Anggaran Pilkada 2024 Capai Rp21,9 T
Bagikan :