SURABAYA, PustakaJC.co - Pj. Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono mengatakan pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUB) meningkatkan daya saing dan memperkuat posisi bank Jatim di pasar perbankan nasional. Dengan begitu, sektor keuangan di Jawa Timur terus menunjukkan tren stabil dan resilien.
"Ada BPD yang tertarik untuk bergabung dengan KUB Bank Jatim yaitu Bank Lampung, Bank NTB Syariah, Bank Banten. Sebentar lagi akan disusul Bank NTT dan Bank Sultra," kata Adhy saat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS -LB) Bank Jatim, Rabu (11/12).
Menurut Adhy, kolaborasi antara Bank Jatim dengan Bank Sultra dan Bank NTT melalui pembentukan KUB tidak hanya menjadi tonggak baru dalam pengembangan sinergi antar bank. Namun juga sebagai momentum untuk memperkuat kinerja sektor perbankan di Kawasan Timur Indonesia.