MALANG, PustakaJC.co - Melalui komitmen JATIM SIGATI (Sinergi Gapai Inflasi Terkendali), Pj Sekda Bobby Soemiarsono bertekad mempertahankan angka inflasi di Jatim yang mana pada Juni 2024 secara year-on-year (y-o-y) sebesar 2,21 persen.
Bobby menyampaikan, angka inflasi sudah memasuki sasaran inflasi sesuai Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 101/PMK.010/2021 sebesar (2,5±1) persen pada tahun 2024. Selain itu, capaian inflasi Jawa Timur sebesar 2,21% (Y on Y) lebih rendah dari
capaian Inflasi Nasional dan Provinsi lain di Pulau Jawa dan saat ini
Jawa Timur masuk dalam 10 Provinsi dengan inflasi terendah.
"Tentunya hal ini patut disyukuri sekaligus dipertahankan melalui penguatan komitmen bersama SIGATI di Jatim," kata Bobby setelah memimpin rapat high level meeting TPID Provinsi Jatim bersama TPID Kab/Kota se Bakorwil Malang pada Rabu, (24/7).