Parlemen

Emil Sebutkan Empat Kunci Memajukan Daerah

Emil Sebutkan Empat Kunci Memajukan Daerah
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak saat menghadiri U-Gathering alumni Theory U yang diprakarsai MIT. Acara tersebut diadakan di Three Mountains, Kura-kura Bali, Serangan, Bali, Kamis (17/11).

"Tapi saat saya menjabat, saya tidak merasa kalau Trenggalek secara signifikan tertinggal di belakang. Maka saya punya harapan. Untuk bisa mewujudkan daerah yang maju kita butuh pembangunan infrastruktur, perubahan pola pikir, koneksi lewat digital network, dan SDM," lanjut Emil. 

 

Mantan Bupati Trenggalek itu kemudian menerangkan, untuk mempraktikkan keempat hal itu, dirinya dulu berusaha untuk menyeimbangkan perekonomian. Maka dari itu, dibutuhkan upgrading SDM. 

 

"Ini bukan kabupaten yang bisa bergantung sepenuhnya pada SDA. Jadi itulah mengapa kami mengalihkan perhatian kami untuk benar-benar melakukan sesuatu yang lebih bernilai tambah karena kami memiliki lebih sedikit lahan. Maka satu-satunya yang bisa dilakukan adalah mengembangkan SDM kami," tuturnya. 

 

Emil mengatakan, Trenggalek memiliki luas sekitar 1.300 km2 tapi dikelilingi oleh pegunungan. Tentunya, keadaan tersebut membuat kabupaten itu tidak cocok untuk gedung pencakar langit dan perputaran ekonomi yang biasa terjadi di sana. 

Baca Juga : Indonesia Mesir Resmi Jadi Sekutu Strategis Dunia Islam
Bagikan :