Berita

DPRD Surabaya Bahas RPJMD dan Raperda Pengelolaan Pemakaman

DPRD Surabaya Bahas RPJMD dan Raperda Pengelolaan Pemakaman
Rapat paripurna perdana digelar DPRD di Kota Surabaya (dok antaranews.com)

 

SURABAYA, PustakaJC.co - Rapat paripurna perdana pasca-libur Idulfitri digelar DPRD Kota Surabaya untuk membahas arah pembangunan lima tahun ke depan serta pengelolaan layanan pemakaman dan pengabuan jenazah. Rabu, (9/4/2025).


Rapat berlangsung di Gedung DPRD Kota Surabaya mulai pukul 12.52 WIB dan terbuka untuk umum. Hadir dalam rapat, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Sekda Ikhsan, pimpinan OPD, camat, serta 37 anggota DPRD. Dilansir dari jatimpos.co Rabu, (9/4/2025).

 

Ketua DPRD Adi Sutarwijono membuka sidang, sebelum menyerahkan pimpinan rapat kepada Wakil Ketua Bahtiar Rifai karena menghadiri Halal Bi Halal bersama Gubernur Jawa Timur. Wali Kota Eri juga meninggalkan forum untuk agenda yang sama dan diwakili oleh Sekda Ikhsan.

Baca Juga : Khofifah Terpilih sebagai Presidium HIMPUNI Peridoe 2025-2028
Bagikan :