Emil menyebut, ada 75 KK yang terdampak banjir akibat jebolnya tanggul di lokasi tempat pengungsian di Desa Boboh. Di lokasi ini, ia juga memastikan kelengkapan bantuan sosial dari Pemprov Jatim yang akan dibagikan kepada warga yang terdampak banjir.
Sebelumya, bersama beberapa stakeholder, dilakukan rakor untuk membahas penanganan banjir akibat jebolnya tanggul kali lamong tersebut. Dari Rakor tersebut, disepakati perlunya upaya normalisasi Kali Lamong, pembangunan tanggul di sepanjang Kali Lamong dan pembuatan embung di sejumlah titik, yang anggarannya dilakukan secara sharing antara Pemerintah pusat, provinsi dan Kabupaten Gresik.
Usai Rakor, Wagub Jatim bersama rombongan lalu meninjau tanggul kali lamong di Desa Jono Kec. Cerme, dengan didampingi Kades setempat.
Selanjutnya, ia mengunjungi pengungsi terdampak banjir di Desa Boboh Kecamatan Menganti dan turut buka puasa bersama para pengungsi di tenda orange BPBD Jatim.