Berita

Tutup PKN II BPSDM Jatim, Pj Gubernur Jatim Apresiasi Inovasi Terbaik

Tutup PKN II BPSDM Jatim, Pj Gubernur Jatim Apresiasi Inovasi Terbaik
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono mengapresiasi inovasi terbaik para alumni Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) tingkat II angkatan XXVI tahun 2024. Dengan demikian mereka bisa menjadi agent of change di unit kerja masing-masing.

Pj. Gubernur Jatim juga menyerahkan penghargaan 5 terbaik Rancangan Inovasi Perangkat Daerah Provinsi. Diantaranya kepada AWALRUSH ANDIRA, S. Pi., M.M.A, (Kepala Bidang Kelautan, Pesisir dan Pengawasan Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. Jatim) dengan rancangan inovasi SI- PETARUNGSILAT (Sistem Informasi Penataan Ruang Pesisir dan Laut), YAYUK TRI LESTARI, SE, MM, Analis Kebijakan Ahli Madya Biro Administrasi Pembangunan Setda Prov. Jatim dengan rancangan inovasi E-ASB (Analisis Standar Belanja) Fisik Jatim.

 

Kemudian rancangan inovasi Layanan Medical Tourism (METEOR) RSUD Karsa Husada Batu dari dr. SAIFUL HIDAYAT, M.Biomed, M.KKK (Kepala Bidang Diklat, Pengembangan dan Pemberdayaan RSUD Karsa Husada Batu); GEROBAG KOPI (Gerakan Gotong Royong Budidaya Kopi), rancangan dari PRASOJO BAYU, Ph.D (Sekretaris Dinas Perkebunan Prov. Jatim); dan Sistem Integrasi Penerimaan Opsen Pajak Daerah Jawa Timur (SIPOPDA) rancangan inovasi dari SUNGGING PURWOKOADI,S.E., S.Sos., M.A., (Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur).

 

Selain itu, Pj. Gubernur Adhy juga menyerahkan penghargaan untuk 3 terbaik Rancangan Inovasi Kab/Kota. Diantaranya rancangan inovasi PANTAS BERDASI (PEMBERIAN TPP ASN Berdasarkan Kinerja Organisasi dan Kinerja Individu) dari BAHAGIYO SANTOSO, S.Si (Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kab. Gresik); SI KAKA (Sistem Informasi Penempatan Kuliah Kerja Nyata Kabupaten Pacitan) dari DIAN ANGGRAINI YUSUF, S.E., M.M. (Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan BAPPEDALITBANG Kab. Pacitan), dan KERJA KOLABORASI rancangan inovasi dari ARIF MULYONO, S.STP, M.HP. (Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kab. Sidoarjo). (pstk01)

Baca Juga : Rukyatul Hilal Awal Syawal 2025, ''Bukan Sekadar Melihat, Tapi Soal Pembuktian Ilmiah''
Bagikan :