Berita

Buka Orientasi PPPK Pemprov Jatim, Begini Pesan Pj. Gubernur Jatim

Buka Orientasi PPPK Pemprov Jatim, Begini Pesan Pj. Gubernur Jatim
Penjabat Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono membuka orientasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) angkatan 101 – 110 di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur tahun 2024 di Kantor Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur Surabaya, Kamis (3/10).

Oleh sebab itu, pemahaman mendalam terkait core value ASN berakhlak (berorientasi pelayanan – akuntabel – kompeten – harmonis – loyal – adaptif – kolaboratif) dan implementasinya harus benar-benar dilakukan oleh setiap ASN PPPK.

 

"Saya juga ingin menyampaikan manajemen SDM terkait dengan rekrutmen dan peningkatan kapasitas dan juga bagaimana reward and punishment nya mereka berkarir," terangnya.

 

Adhy menambahkan implementasi core value ASN dengan taglinenya menjadi wujud bahwa ASN memiliki mindset dan benar-benar bangga melayani, bangga terhadap pekerjaannya, dan bangga melakukan tugas-tugasnya. 

 

"Tidak ada alasan bagi PPPK untuk berkecil hati, dengan komitmen dan kinerja yang baik, insya allah karier akan terus lancar dan menuai keberkahan," tuturnya.

Baca Juga : Hadiri Festival LIKE 2 di JCC Senayan, Jokowi Serahkan Sertifikat Layanan Dana dan SK Perhutanan Sosial
Bagikan :