Berita

Pj. Gubernur Jatim Lepas 366 Jamaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Surabaya

Pj. Gubernur Jatim Lepas 366 Jamaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Surabaya
Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono melepas 366 orang Jamaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Surabaya Tahun 1445 H / 2024 M Kabupaten Bojonegoro dan 5 orang petugas di Gedung Muzdalifah Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, Sabtu (11/5) malam.

"Setiap jamaah dituntut menjaga dan memelihara kondisi fisik karena hampir 90% pelaksanaan kegiatan dilakukan secara fisik," ajaknya.

 

Ibadah haji merupakan momentum istimewa dimana setiap jamaah dapat memanfaatkannya untuk beribadah semaksimal mungkin dengan menjauhi hal-hal yang dapat mengurangi kemabruran haji.

 

"Saya berharap kepada seluruh jamaah haji, untuk menaati dan menghormati berbagai peraturan, selalu tertib dan khidmat sehingga dapat melaksanakan rangkaian ibadah haji dengan sebaik-baiknya," ujar Adhy.

 

Adhy juga mengucapkan terima kasih kepada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur selaku koordinator penyelenggara ibadah haji atas dedikasi dan sinergitas, sehingga pelayanan haji dapat dilakukan dengan prima.

 

"Komitmen untuk memberikan pelayanan prima harus dijunjung tinggi. Ini juga tidak lepas dari sinergitas peran Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) yang terdiri dari beberapa unsur instansi vertikal, yang dilantik Jumat (3/5) lalu," pungkasnya.

Baca Juga : Jember Bentuk Tim PEKAT dan Siapkan Stabilitas Harga Jelang Ramadan
Bagikan :