Berita

Khofifah Minta Tingkatkan Koordinasi dengan BMKG Antisipasi Cuaca dan Gelombang Tinggi

Khofifah Minta Tingkatkan Koordinasi dengan BMKG Antisipasi Cuaca dan Gelombang Tinggi
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Kapolda Jatim Irjen Toni Harmanto dan Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Terry Tresna Purnama meninjau kesiapan sejumlah titik yang akan menjadi pintu masuk bagi masyarakat saat momen Natal dan Tahun Baru (Nataru).

“Terkait informasi dari BMKG soal banjir rob ini kami minta agar masyarakat terutama di wilayah pesisir agar terus waspada. Karena memang Banjir Rob ini salah satunya dipengaruhi fase Bulan Baru yang mempengaruhi kondisi pasang surut terutama di Bulan Desember ini,” katanya.

 

Dalam kunjungan ini, Gubernur Khofifah juga menyampaikan apresiasinya kepada jajaran terkait baik Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak bersama PT. Pelindo (persero), Kesyahbandaran Utama Pelabuhan Tanjung Perak, dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak, yang telah menyiapkan sejumlah posko untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para penumpang kapal.

 

Posko-posko tersebut terdiri dari gerai vaksinasi, fasilitas tunggu penumpang yang nyaman, serta posko kesehatan layanan kesehatan. Termasuk beberapa tempat yang menyiapkan protokol kesehatan seperti penerapan aplikasi PeduliLindungi, tempat cuci tangan/hand sanitizer.

 

“Ini menjadi bukti strong partnership dan kopaborasi yang baik antar berbagai elemen untuk memastikan pengamanan Nataru ini berjalan dengan baik dan lancar,” katanya.

Baca Juga : Kepuasan Publik Tinggi di 100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran
Bagikan :