Berita

Jokowi Harapkan Sorgum Jadi Alternatif Bahan Pangan

Jokowi Harapkan Sorgum Jadi Alternatif Bahan Pangan
Presiden Jokowi didampingi Seskretaris Kabinet Pramono Anung usai melakukan penanaman bibit dan meninjau panen sorgum di Kabupaten Sumba Timur, NTT, Kamis (02/06/2022). (Foto: Setpres/setkab.go.id)

“Kita melihat sendiri hasilnya, seperti tadi kita lihat sangat baik, secara ekonomian juga masuk, bisa merekrut banyak sekali SDM tenaga kerja kita. Hasilnya per hektare per tahun bisa bersih kurang lebih Rp50-an juta, ini juga sangat bagus. Artinya, kalau dibagi 12, per bulan sudah mencapai kurang lebih 4 jutaan, ini kan juga sebuah hasil yang tidak kecil,” ujarnya.

 

Melihat potensi tanaman sorgum di NTT khususnya Sumba Timur, Kepala Negara pun memerintahkan Gubernur NTT Viktor Laiskodat dan Bupati Sumba Timur Khristofel Praing untuk menyiapkan lahan untuk menanam tanaman ini.

 

“Saya tadi memerintahkan kepada Gubernur dan Bupati untuk betul-betul memastikan berapa luasan lahan yang bisa dipakai untuk menanam sorgum ini. Sehingga kita tidak tergantung sekali pada yang namanya gandum, atau tidak tergantung sekali pada yang namanya jagung dari impor,” ucapnya.

Baca Juga : PLN EPI Amankan Pasokan Gas di Madura, Akhiri Ketergantungan dari Pulau Jawa
Bagikan :