Maka dari itu, Gubernur Khofifah berharap agar seluruh ASN Pemprov Jatim juga sigap dalam upaya konfirmasi. Tidak hanya dari Dinas Peternakan, Pertanian, Kesehatan, dan Disperindag, namun instansi lainnya saya minta punya kepedulian yang sama.
"Jadi semisal ada yang ditanya, sebaiknya bisa menjawab. Paling tidak merujuk pada Posko Terpadu penanganan PMK hewan ternak," perintahnya.
Selanjutnya, permasalahan terkait kasus dugaan Hepatitis Akut yang menyerang anak hingga saat ini terus didalami atau diobservasi di RSUD Dr Soetomo dan RSUD Saiful Anwar Malang.
Selain itu, Gubernur Khofifah juga memastikan bahwa tidak ada tambahan hari libur berupa Work From Home bagi pekerja maupun pelajar di Jawa Timur. Menurutnya, suasana arus balik Lebaran di Jawa Timur berbeda dengan di provinsi lainnya yang lebih padat.
"Tidak ada urgensi untuk menambah hari libur. Jadi hari ini sekolah-sekolah tetap mulai masuk," tegasnya.