Berita

Mendagri Minta Camat Terus Kampanyekan Disiplin Prokes dan Percepat Vaksinasi

Mendagri Minta Camat Terus Kampanyekan Disiplin Prokes dan Percepat Vaksinasi
Mendagri Tito Karnavian saat memberikan sambutan pada Rakernas Camat dalam Mendukung Penanggulangan COVID-19 Tahun 2022, Jumat (01/04/2022), secara hybrid dari Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta. (Foto: Humas Kemendagri/setkab.go.id)

Pada kesempatan itu, Mendagri juga meminta para camat dapat membantu mempercepat vaksinasi di daerahnya masing-masing baik dosis primer maupun dosis lanjutan atau booster, terutama bagi kelompok rentan termasuk masyarakat lanjut usia (lansia) dan yang memiliki komorbid. Langkah percepatan itu, ujarnya, bisa dilakukan dengan mendatangi masyarakat yang belum mengikuti vaksinasi dari rumah ke rumah.

 

“Sekarang waktunya door to toor untuk mencari lansia, (pemilik) komorbid, yang masih bisa divaksinasi menurut dokter, (segera) vaksinasikan,” ujarnya.

 

Menutup sambutannya, Tito pun tak lupa mengucapkan terima kasih atas peran para camat dalam mendukung penanganan pandemi COVID-19 di tanah air sehingga situasi pandemi saat ini relatif terkendali.

 

“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan camat yang telah melaksanakan PPKM Mikro, selalu mengampayekan 3M terutama (memakai) masker,” tandasnya. (ayu) 

Baca Juga : BPJS Ketenagakerjaan Hadir untuk Pekerja Program Makan Bergizi Gratis
Bagikan :