Otomatis, lanjut Khofifah, kesejahteraan tersebut berdampak pada penurunan kemiskinan yang dicatatkan oleh Jawa Timur. Dimana Jawa Timur sendiri pada Maret hingga September 2021 menyumbang penurunan kemiskinan mencapai 313.130 orang setara dengan 30% dari total penurunan kemiskinan secara nasional.
Dalam kesempatan tersebut, Khofifah juga menyampaikan apresiasinya terhadap Surya Paloh, yang menurutnya menjadi salah satu sosok tokoh di Indonesia yang turut mencerdaskan kehidupan bangsa terutama pada pendidikan politik kebangsaan baik melalui lembaga pendidikan kader maupun berbagai format giat lainnya.
"Saya mengikuti sangat banyak forum, dimana beliau menyampaikan pikiran brilian terkait nasionalisme , pluralisme, persatuan serta kebangsaan. Semua untuk menjaga NKRI tetap terjaga dan tetap kokoh," katanya.