Sementara itu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan Omicron ini akan sangat cepat naik kasusnya dan jumlahnya sangat tinggi. Meski demikian, lanjutnya, penurunan kasusnya juga cepat. “Ini berbeda dengan varian delta yang penurunan kasusnya lama. Dari jumlah penderita Omicron di Indonesia 99 persen bergejala ringan dan sudah sembuh. Hanya dua orang pasien yang berkategori sedang atau membutuhkan perawatan dengan oksigen. Kedua pasien tersebut memiliki komorbid,” jelasnya.
Budi mengatakan Omicron sudah masuk indonesia dan transmisi lokalnya juga cukup tinggi. Menurutnya hal ini harus hadapi namun tidak boleh kaget jika jumlah kasusnya naik. “Dari jumlah kasus Omicron saat ini, 95 persen OTG, jarang sekali yang masuk rumah sakit. Kalaupun masuk rumah sakit kebanyakan yang sedang. Yang terpenting saat ini adalah testing harus kita tingkatkan dengan PCR. Kita akan suplai mulai minggu depan PCR yang SGTX. Kita sudah sudah kerjasama dengan biofarma untuk produksi SGTX yang agar bisa distribusi minggu depan,"pungkas Budi. (int)