Berita

Walaupun Sempat Tertunda, PON XX Papua Raih Kesuksesan Besar

Walaupun Sempat Tertunda, PON XX Papua Raih Kesuksesan Besar
Sumber: Dokumen Google

 

Tak hanya soal prestasi, Ma’ruf Amin juga menyoroti ketangguhan pemerintah daerah dan warga Papua dalam menyelenggarakan ajang olahraga multievent empat tahunan ini. Meski pertama kali berlangsung di Tanah Papua, Wakil Presiden menilai gelaran PON XX 2021 telah berjalan dengan sukses.

 

“Sejarah akan mencatat bahwa PON, yang untuk pertama kalinya diselenggarakan di Tanah Papua, berlangsung dengan sukses. Saya bangga dan terharu atas tekad dan dedikasi tinggi dari pemerintah serta masyarakat Papua yang bahu-membahu yang menyelenggarakan PON kali ini,” tutur Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

 

Lebih lanjut, Ma’ruf Amin menilai kesuksesan penyelenggaraan PON XX Papua 2021 merupakan bukti persatuan dan kesatuan bangsa. Oleh karena itu, pihaknya berharap keberhasilan tersebut akan diteruskan dalam Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2021 di Papua.

 

“Kesuksesan penyelenggaraan PON XX di Papua tahun 2021 ini mencerminkan kuatnya persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Di sini kita sekali lagi membuktikan bahwa solidaritas, sportivitas, persatuan, dan kesatuan, merupakan kunci kesuksesan bersama.”

 

“Saya berharap, keberhasilan penyelenggaraan PON XX ini dapat dilanjutkan dengan keberhasilan penyelenggaraan Pekan Paralimpiade Nasional di Papua, yang direncanakan akan dimulai pada November 2021,” sambung Wakil Presiden.

 

Adapun, kontingen Jawa Barat sukses keluar sebagai juara umum PON XX Papua 2021. Kontingen ini tercatat mendulang 353 medali, yang terdiri atas 133 emas, 105 perak, dan 115 perunggu. Sementara itu, DKI Jakarta dan Jawa Timur menyusul di posisi kedua dan ketiga dengan raihan 301 dan 287 medali.

Baca Juga : Harga BBM Pertamina Turun, SPBU Lain Belum Ikut
Bagikan :