2. Ketika Anak Dapat Melakukan Sesuatu Sendiri
Kadang-kadang anak meminta bantuan untuk hal-hal yang sebenarnya bisa mereka lakukan sendiri. Meskipun memberikan bantuan sesekali tidak masalah, anak perlu berlatih mandiri agar menyadari kemampuan mereka dan tumbuh menjadi lebih percaya diri.
3. Ketika Keinginan Bukan Kebutuhan
Tidak semua permintaan anak harus dipenuhi, terutama jika itu hanya sebatas keinginan. Orangtua perlu membantu anak memahami perbedaan antara kebutuhan dan keinginan agar mereka belajar menghargai prioritas.
4. Ketika Terjadi Perubahan Rencana
Hidup tidak selalu berjalan sesuai rencana. Dalam situasi seperti ini, orangtua dapat menawarkan rencana alternatif dan mengajarkan anak untuk menerima perubahan dengan lapang hati. Hal ini membantu anak menjadi lebih dewasa dalam menghadapi ketidakpastian.