Gaya Hidup

Khofifah Ajak Ramaikan Indonesia Masters Super 100

Khofifah Ajak Ramaikan Indonesia Masters Super 100
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak masyarakat luas untuk turut meramaikan dan menyaksikan gelaran Indonesia Masters Super 100 yang digelar di Jatim International Expo Convention Surabaya mulai besok 24 Oktober 2023 hingga 29 Oktober 2023 mendatang.

SURABAYA, PustakaJC.co - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak masyarakat luas untuk turut meramaikan dan menyaksikan gelaran Indonesia Masters Super 100 yang digelar di Jatim International Expo Convention Surabaya mulai besok 24 Oktober 2023 hingga 29 Oktober 2023 mendatang. 

 

Dikatakannya, warga Jatim harus turut berbangga lantaran Jatim ditunjuk sebagai tuan rumah digelarnya turnamen bulutangkis tingkat dunia. Tidak tanggung-tanggung akan ada 241 pemain dari 15 negara yang akan bertanding dalam Indonesia Masters 100 2023 kali ini.

 

"Alhamdulillah sesuai dengan Kalender Turnamen Badminton World Federation (BWF), Pengurus Pusat PBSI kembali menunjuk Pengurus Provinsi PBSI Jawa Timur menyelenggarakan kejuaraan bulutangkis internasional, Indonesia Masters Super 100," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, di Gedung Negara Grahadi, Senin (23/10/2023). 

 

"Ini merupakan kali kedua Jatim dipilih menjadi tuan rumah. Tentu ini sebuah kebanggaan dan peluang. Dengan datangnya tamu dari berbagai negara, akan turut menjadi ajang mempromosikan Jatim dan pengungkit ekonomi Jatim," lanjutnya. 

Baca Juga : Pesan Pj Sekdaprov untuk Kontingen Jatim, Jaga Kondisi Kesehatan Selama Mengikuti PON XXI Aceh-Sumut
Bagikan :