SURABAYA, PustakaJC.co - Kopi tidak hanya diseduh dengan dripper maupun tubruk saja. Di beberapa negara ini ternyata masih dilestarikan budaya minum kopi yang unik secara turun temurun.
Kopi lebih banyak dikenal sebagai minuman yang dibuat dengan dripper, mesin espresso hingga teknik penyeduhan tubruk yang mengeluarkan rasa pekat. Ternyata banyak budaya minum kopi yang memiliki cara-cara unik dan tersebar di banyak negara di dunia.
Kopi bukan sebuah minuman yang bau populer akhir-akhir ini saja. Tradisi minum kopi sebenarnya sudah diturunkan sejak zaman nenek moyang sehingga banyak budaya minum kopi yang masih dijaga dan dilestarikan di negara asalnya.
Ada negara yang ternyata mendapatkan kebudayaan minum kopinya dari seorang biarawan yang tidak sengaja memanggang biji kopi. Ada juga negara yang menjaga tradisinya dengan cara memblokade kafe populer beroperasi di sana.
Berikut budaya unik minum kopi di dunia menurut Mashed: