"Kepada mba Anggi friska selamat, jadi saya hadir disini sebagai rasa hormat dan salut saya kepada inisiatif ini," sebutnya.
Mantan Bupati Trenggalek ini menjelaskan saat ini adalah masa dimana sesuatu yang viral akan menjadi perhatian banyak orang. Maka, lanjutnya, memproduksi film yang mengandung nilai moral tinggi menjadi tantangan tersendiri di tengah ramainya sensasi untuk menjadi viral.
"Tidak gampang di tengah realita hari ini, kita merasa hari ini orang berlomba-lomba menciptakan sensasi, sensasi inilah yang viral, hari ini eranya viral dan sensasi," jelasnya.
Emil mengatakan Film Tegar akan banyak memberikan inspirasi dan memotivasi kita untuk melakukan hal yang lebih baik lagi. Tak hanya itu, ia menambahkan bahwa akan ada banyak pelajaran yang bisa dimabil dari film ini.
"Apa yang ditampilkan ini adalah suatu hal yang menginspirasi kita semua membuat kita lebih bersyukur atas anugerah hidup yang kita terima," imbuhnya.
Selain itu, Emil Dardak juga menyampaikan apresiasi bahwa dalam road show special screening Film Tegar ini dilakukan di dua Kota di Jawa Timur, Surabaya dan Malang. Surabaya sendiri menjadi kota terakhir special screening dari Film Tegar.