"Melakukan ini tanpa alas kaki juga membantu melatih otot-otot kecil di kaki dan memperkuat pergelangan kaki," ungkap Frydberg, dikutip dari laman FitandWell, Senin (14/3/2022).
2. Mencegah jatuh
Kemungkinan jatuh lebih sering terjadi seiring bertambahnya usia, berpotensi membuat seseorang mengalami cedera serius, patah tulang, atau trauma kepala. Latihan keseimbangan rutin bisa membantu mencegahnya.
Semakin baik keseimbangan seseorang, semakin kecil peluang untuk jatuh. Apabila dilakukan terus-menerus, berdiri dengan satu kaki sambil menyikat gigi juga akan membuat tubuh bereaksi dengan cepat dan menstabilkan diri.
3. Baik untuk otak
Harus menyikat gigi sambil berdiri dengan satu kaki butuh koordinasi, dan itu berarti latihan untuk otak. Frydberg mengatakan mungkin banyak orang menganggapnya aktivitas sederhana dan tidak menantang, padahal itu salah.