Kuliner

Fakta atau Mitos Jamu Beras Kencur Dapat Meningkatkan Nafsu Makan?

Fakta atau Mitos Jamu Beras Kencur Dapat Meningkatkan Nafsu Makan?
Fakta atau Mitos Jamu Beras Kencur Dapat Meningkatkan Nafsu Makan? (dok astro)

SURABAYA, PustakaJC.co - Indonesia dikenal sebagai negeri kaya rempah-rempah yang telah lama dimanfaatkan untuk kesehatan, salah satunya dalam bentuk jamu. Salah satu jenis jamu yang populer dan sering dijual oleh pedagang keliling maupun kios jamu adalah jamu beras kencur.

 

Minuman herbal ini dipercaya memiliki berbagai khasiat, termasuk meningkatkan nafsu makan.Namun, benarkah jamu beras kencur dapat meningkatkan nafsu makan? Sayangnya, belum ada penelitian yang benar-benar membuktikan klaim tersebut.

 

Dengan demikian, anggapan tersebut masih tergolong mitos, meskipun kencur sendiri telah banyak digunakan sebagai bahan obat tradisional untuk menjaga kesehatan.

 

Manfaat Jamu Beras Kencur

Aroma khas kencur berasal dari kandungan seng, paraeumarin, dan asam cinnamic. Dalam pengobatan tradisional, kencur sering digunakan untuk meredakan berbagai masalah kesehatan, seperti rematik, bisul, demam, infeksi mikroba, bau mulut, batuk rejan, serta radang tenggorokan.

Baca Juga : Apa itu Susu Full Cream? ini Manfaatnya bagi Kesehatan
Bagikan :