SURABAYA, PustakaJC.co - Kue cucur merupakan salah satu makanan tradisional Nusantara yang banyak digemari. Dengan cita rasa manis, tekstur lembut, dan aroma khas yang menggugah selera, kue ini telah dikenal sejak lama. Lalu, bagaimana sejarah asal-usul kue cucur? Simak ulasan berikut!
Menurut berbagai sumber, kue cucur diyakini berasal dari Betawi. Namun, keberadaannya tidak hanya terbatas di Jakarta, melainkan juga tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
Bahkan, kue yang berbahan dasar tepung beras ini juga dapat ditemukan di beberapa negara lain seperti Malaysia, Singapura, dan Thailand. Di masyarakat Betawi, kue cucur sering dihidangkan dalam berbagai acara adat, seperti pernikahan, aqiqah, lamaran, dan hajatan lainnya. Hingga kini, kue cucur masih cukup mudah ditemukan karena banyak yang masih menjualnya.