Kuliner

Rahasia Sukses Membuat Kue Lumpur Lembut dan Nikmat

Rahasia Sukses Membuat Kue Lumpur Lembut dan Nikmat
Rahasia Sukses Membuat Kue Lumpur Lembut dan Nikmat (dok orami)

 

Resep Kue Lumpur Anti Gagal

Bahan-bahan:

  • 250 gram kentang (dikukus dan dihaluskan)
  • 250 gram tepung terigu
  • 2 butir telur ayam
  • 550 ml santan kelapa
  • 3 sdm mentega (cairkan)
  • 100 gram gula pasir
  • ½ sdt garam
  • Kismis atau keju (pilih salah satu sesuai selera)

 

Langkah-Langkah:

  1. Campur kentang yang sudah dihaluskan dengan santan hangat. Haluskan lagi menggunakan blender sampai menyatu sempurna.
  2. Kocok telur dan gula pasir dengan perlahan, tidak perlu sampai berbusa.
  3. Campurkan adonan kentang ke dalam kocokan telur. Aduk rata, pastikan tidak ada gumpalan.
  4. Aduk adonan dengan sedikit tekanan untuk menghasilkan tekstur yang lebih lembut.
  5. Panaskan cetakan kue lumpur dan oles tipis dengan mentega.
  6. Tuang adonan ke dalam cetakan, isi hingga ¾ bagian. Tutup cetakan dan masak hingga setengah matang.
  7. Tambahkan kismis atau keju sesuai selera di atas adonan.
  8. Tutup kembali cetakan dan masak hingga matang.
  9. Kue lumpur siap disajikan hangat untuk keluarga!

 

Cobalah resep ini untuk hasil kue lumpur yang lembut, manis, dan pasti berhasil. (nov)

Baca Juga : Ini Delapan Penyakit Serius yang Bisa Dicegah dengan Air Rebusan Daun Sirih
Bagikan :